Hati-Hati! Game Yang Tidak Boleh Dimainkan Di Depan Orangtua

Bermain game merupakan aktifitas yang menyenangkan apalagi bersama keluarga. Akan tetapi, banyak sekali game yang tidak boleh dimainkan di depan orang tua seperti berikut!

TongkolPedia - Video game sekarang sangat sering menjadi kontroversi, karena banyak menimbulkan problematika seperti Kekerasan dan pornografi. Video game tidak hanya dimainkan oleh orang dewasa, tetapi anak-anak pun banyak memainkannya. Maka dari itu konten tersebut tidak pantas untuk dilihat anak.

Nah, apabila kamu tidak ingin ketahuan atau 'Tercyduck' ketika memainkan game ini di depan orang tua. Sebaiknya kamu simak ulasan berikut.

Hati-Hati! Game Yang Tidak Boleh Dimainkan Di Depan Orangtua


1. Grand Theft Auto Five (GTA V)

Image: GTA V (Ign.com)
GTA V merupakan sebuah game bergenre mafia yang tentunya sangat banyak mengandung konten yang tidak pantas dilihat yang dibawah umur. Game ini sudah mendapat rating Adult Games atau 18+ karena banyak konten seperti narkoba, kekerasan, dan juga Pornografi.

Jadi jangan harap jika kamu memainkan game ini bisa menghindar dari orang tua kamu. Karena pada intinya, misi utama game ini adalah membunuh orang, berkelahi, dan merampok bank. Maka dari itu game ini sempat ingin di blokir oleh pemerintah.


2. God Of War Series

Image: God Of War (Moregameslike.com)
Pertama kali mendengar 'God Of War' pasti dalam pikiran kamu adalah game yang berhubungan dengan dewa Yunani yang sangat brutal dan bergenre Action. Kebrutalan dalam game ini dianggap diatas rata-rata atau berlebihan, dan sangat tidak cocok dilihat anak dibawah umur. Belum lagi terdapat karakter wanita yang berpakaian minim dan adegan 18+.

3. Mortal Kombat Series

Image: Mortal Kombat (Store.steampowered)
Game yang satu ini sudah terkenal sebagai game fighting yang sangat brutal dengan adegan kekerasan dan menampilkan organ tubuh manusia serta pembunuhan yang sangat tidak beradab. 'Fatality' merupakan gerakan terakhir untuk membunuh lawan yang sangat brutal dan dapat membantu kamu memahami struktur organ tubuh. Pantas saja orangtua kamu akan sangat marah jika ketahuan memainkan game ini.

4. Dead Or Alive Xtreme 3

Image: Dead Or Alive Xtreme 3 (Cramgaming.com)
Game yang satu ini tidak terdapat unsur kekerasan didalam nya. Tetapi, game yang bergenre olahraga voli ini terdapat mini game dimana terdapat banyak karakter berpakaian minim atau bikini. Dengan melihat sampul atau cover game ini, yakin orangtua mu akan marah.

5. The Witcher 3 : Wild Hunt

Image: The Witcher 3 : Wild Hunt (Uk.gamesplanet.com)
The Witcher 3 ini merupakan game bergenre action yang sangat bagus dan pernah mendapat penghargaan Game Of The Year 2015. Walaupun begitu, kamu tetap tidak boleh memainkannya di depan orangtua.

Di dalam game ini tidak ada yang terlalu tragis, seperti dalam video game lainnya. Tetapi, dalam game ini terdapat beberapa adegan 18+ yang sangat tidak cocok dilihat oleh anak dibawah umur.


Nah, itulah beberapa game yang tidak boleh kamu mainkan di depan orangtua. Apakah kamu pernah mengalami kejadian seperti 'tercyduck' ketika memainkan game ini? atau ada video game lagi yang menurutmu tidak pantas? Tuliskan di kolom komentar ya.