Tips Attachment Untuk Senjata SKS Pada PUBG

SKS adalah salah satu senjaata yang terdapat pada PUBG dengaan tipe Designated Marksman Rifle (DMR) atau persilangan antara Assault Rifle (AR) dengan Sniper Rifle (SR). Senjata ini memiliki damage yang tinggi namun memiliki recoil yang sangat sulit untuk dikontrol.
Tips Attachment Untuk Senjata SKS Pada PUBG

TongkolPedia - SKS adalah salah satu senjaata yang terdapat pada PUBG dengaan tipe Designated Marksman Rifle (DMR) atau persilangan antara Assault Rifle (AR) dengan Sniper Rifle (SR). Senjata ini memiliki damage yang tinggi namun memiliki recoil yang sangat sulit untuk dikontrol.

Namun untungnya SKS ini sangat mudah dipasangkan dengan berbagai macam attachment sehingga kekurangannya dapat tertutupi. Attachment apa saja yang wajib kamu pasangkan kepada SKS ini agar recoilnya lebih mudah di kontrol? Yuk simak pembahasannya berikut ini.

Tips Attachment Untuk Senjata SKS Pada PUBG


1. Lower Rail

Lower rail PUBG

Seperti yang sudah dijelaskan tadi bahwasanya kekurangan dari SKS ini adalah recoil yang sangat sulit dikontrol. Senjata SKS ini akan mengayun keatas ketika ditembakkan, setelah itu bidikannya akan kembali turun ke bawah lagi.

Untuk mengurangi ayunan dari senjata ini adalah dengan menambahkan attachment lower rail yang sangat cocok untuk SKS. Angled Foregrip memiliki pengurangan vertical recoil yang sangat cocok untuk mengurangi ayunan pada senjata SKS. Terlebih lagi ia memiliki tambahan dengan bidikan.

Selain itu, kamu juga dapat menambahkan lower rail lainnya seperti Thumb Grip. Thumb Grip ini juga akan mengurangi vertikal recoil yang sangat cocok digunakan pada senjata SKS. Namun, attachment ini akan menambahkan goyangan horizontal recoil. Sebagai gantinya, attachment ini akan memberikan kamu kecepatan yang lebih ketika ingin membidik.

2. Magazine

Magazine PUBG

Selain terdapat kekurangan pada bagian recoil yang sulit dikendalikan, senjata ini juga memiliki kekurangan pada bagian amunisi yang sangat sedikit apabila tidak menggunakn magazine tambahan. Oleh karena itulah, magazine adalah attachment yang wajib untuk digunakan pada SKS.

Kamu dapat menggunakan Extended QuickDraw Mag, karena menurut saya inilah yang paling cocok untuk digunakan pada SKS. Magazine ini akan memberikan tambahan peluru sebanyak 20 buah dan juga akan mempercepat waktu reload.

Sebagai cadangan apabila kamu kesulitan untuk menemukan magazine ini, kamu juga bisa menggunakan Extended Mag untuk menambah junlah amunisi kamu.

3. Muzzle

Muzzle PUBG

Ketika menggunakan senjata SKS, kamu harus memilih diantara peredam ataupun recoil. Apabila kamu memilih peredam, kamu dapat menggunakan Suppressor. Akan tetapi, bila kamu memilih agar lebih mudah mengontrol senjata ini, kamu dapat menggunakan Compensator.

4. Sight

Sight PUBG

Dikarenakan SKS ini termasuk senjata yang bertipe DMR yang mampu digunakan hingga pertarungan jarak jauh, maka terdapat beberapa pilihan sight yang dapat kamu gunakan pada senjata SKS di game PUBG ini.

Untuk pertarungan jarak dekat, kamu dapat memilih untuk menggunakan Red Dot Sight. Namun untuk pertarungan menengah hingga jarak jauh, maka dan 8x Scope adalah pilihan yang tepat untukmu.

5. Stock

Stock PUBG

Untuk mengurangi guncangan pada senjata SKS, kamu dapat menggunakan attachment yang bernama Cheek Pad. Cheek Pad ini berfungsi agar recoil pada SKS lebih cepat kembali setelah ditembakkan. Stock ini merupakan attachment wajib dan tidak boleh terlupakan ketika menggunakan SKS.



Penutup

Itulah attachment wajib yang bisa kamu gunakan ketika menggunakan senjata DMR seperti SKS agar dapat membunuh musuh dengan cepat. Apakah kamu suka menggunakan senjata ini? Yuk tulis di kolom komentar dan semoga informasi ini bermanfaat bagi kamu.